You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Pelajar SDIT Pondok Kelapa Studi Tour ke Kantor Dewan
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pelajar SDIT Pondok Kelapa Studi Tur ke DPRD DKI

171 pelajar Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Pondok Kelapa, Jakarta Timur hari ini melakukan studi tur ke kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)DKI Jakarta.

Kami membawa kemari agar siswa belajar secara langsung tentang DPRD

Maksud kedatangan siswa-siswa kelas 5 dan 6 ini untuk mempelajari tugas pokok dan fungsi (tupoksi) anggota dewan berikut segala aktivitasnya.

"Kami membawa kemari agar siswa belajar secara langsung tentang DPRD dan menambah pengetahuannya terkait wakil rakyat," ujar Aminudin, Kepala SDIT Pondok Kelapa di Gedung DPRD DKI Jakarta, Kamis (22/2).

Anggota Dewan dari Dua Daerah Kunker ke DPRD DKI

Di tempat yang sama, Kepala Bagian Persidangan Sekretariat DPRD DKI Jakarta, Purwana Anshori menjelaskan, dalam kesempatan ini, siswa dikenalkan mengenai nama-nama kota dan wilayah di Ibukota. Termasuk nama-nama fraksi, komisi dan jumlah anggota DPRD DKI Jakarta hingga tupoksinya.

"Mereka sangat antusias dan aktif mengikuti kegiatan hingga tanya jawab," ucapnya,

Sementara itu, siswa kelas 5 SDIT Pondok Kelapa, Irene mengaku senang bisa berkunjung ke DPRD dan Balai Kota DKI Jakarta.

"Saya sangat senang karena jadi tahu tugas dan aktivitas anggota dewan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1454 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1378 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1288 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1261 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1129 personFolmer